Ads 468x60px

Sabtu, 17 Maret 2012

Lulus FK-UB, Mahasiswa Malaysia Langsung Kerja

Mahasiswa Malaysia langsung bekerja setelah lulus dari FK-UB 

Sabtu, 25 Februari 2012 bertempat di ruang Sidang Senat Gedung Pusat Pendidikan (GPP), Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya (FK-UB) melaksanakan "sumpah dokter" bagi dua mahasiswa dari Malaysia. Kedua lulusan tersebut adalah Nurul Hakimah Binti Abdul Manan dan Ng Chong Kiat. Kegiatan yang dipimpin Dekan tersebut didampingi Pembantu Dekan I, Pembantu Dekan III, Plt. Jurusan pendidikan Dokter serta para Kasubbag, staf kependidikan serta beberapa mahasiswa asal Malaysia di FK-UB.
Saat diwawancarai, Nurul Hakimah Binti Abdul Manan merasa bangga menjadi Alumni FK-UB setelah dapat menyelesaikan pendidikan selama 6 tahun. Dokter muda alumni FK-UB ini telah bekerja dan praktek selama 4 bulan di Hospital Kuala Lumpur, Malaysia.
Dalam menjalani kariernya, Nurul mengaku bahasa merupakan faktor penunjang yang penting. Dalam praktek kesehariannya ia selalu menggunakan Bahasa Inggris, padahal untuk berkomunikasi dengan bahasa Inggris di lingkungan kampus menurutnya tidaklah mudah. Karena itu dirinya berharap agar pada masa mendatang adik-adik tingkatnya di FK-UB lebih banyak dan membiasakan diri dalam  berkomunikasi menggunakan bahasa Internasional yaitu bahasa Inggris.
Selain itu, dirinya juga berharap, mahasiswa yang masih menempuh pendidikan harus lebih terbuka (open minded) dalam lingkup ilmu pengetahuan kedokteran dengan cara sharing atau diskusi dengan dosen sehingga dapat memperluas pengetahuan. "Ilmu selalu berkembang setiap saat", katanya.
Dalam keterangannya, Nurul mengaku sangat terkesan dengan dosen di FK-UB. Utamanya karena kualitas dan disiplin tinggi sebagai tenaga pengajar. Selain itu, ia mengungkap, bahan yang diajarkannya dapat bermanfaat secara global dalam dunia kedokteran terutama di tempat ia bekerja.
Lebih jauh, dirinya merasa bangga karena selama studi berinteraksi langsung dengan mahasiswa Indonesia pada satu kelas. Hal ini, menurutnya membuat mahasiswa Malaysia bisa lebih mengenal adat istiadat dan budaya Indonesia yang memiliki banyak adat, bahasa dan budaya disetiap daerahnya. [ang/nok]


                 https://twitter.com/UB_Official

Tidak ada komentar:

Posting Komentar